Pemilihan warna keramik lantai teras yang tepat dapat memberikan efek cukup signifikan pada fasad hunianmu. (www.rakceramics.com)

7 Warna Keramik Lantai Teras yang Bagus, Auto Bikin Adem!

Teras merupakan area penting dalam setiap desain sebuah hunian. Teras bisa diibaratkan sebuah wajah, karena teras merupakan area pertama yang dilihat sebelum memasuki rumah. Karena itu, bila kamu sedang mendesain rumah, teras merupakan area yang perlu kamu perhatian secara khusus, ya.Salah satu cara yang yang bisa kamu lakukan agar teras rumahmu terlihat menarik dan adem dengan memilih keramik lantai teras depan rumah yang bagus. Sebab, dengan pemilihan warna keramik yang tepat dapat memberikan efek cukup signifikan bagi fasad hunianmu. Yuk, intip inspirasi warna keramik lantai teras yang bagus dan bikin auto adem di artikel ini, ya!

Warna Keramik Lantai Teras Krem

Keramik lantai teras warna krem dapat menciptakan kesan bersih dan menarik perhatian.

Sumber: Floor and Decor

Ingin menampilkan teras yang elegan dan modern? Kamu dapat memilih keramik lantai teras warna krem. Selain itu, warna keramik ini dapat menciptakan kesan bersih dan menarik perhatian.

Biasanya keramik warna krem digunakan untuk mendapatkan hunian yang aesthetic. Padukan juga dengan furnitur seperti meja dan kursi yang berwarna cokelat untuk memberi kesan minimalis pada rumahmu, ya.

Warna krem mudah dijumpai di pasaran dengan harga relatif terjangkau. Kelebihan lain jika kamu menggunakan keramik warna krem adalah teras rumahmu akan terlihat lebih terang meskipun cuaca sedang mendung.

Apabila kamu ingin memberi kesan lebih dinamis pada lantai teras rumahmu, pilih warna krem dengan motif tiga dimensi, ya.

Warna Keramik Lantai Teras Abu Abu

Warna keramik lantai teras abu-abu memberi kesan santai, nyaman, dan alami pada rumah.

Sumber: Cerrad

Apabila rumah yang kamu miliki bergaya industrial, warna keramik lantai teras abu-abu bisa memberi kesan santai, nyaman, dan alami pada rumah milikmu.

Supaya tampilan teras rumahmu semakin bagus, pilihlah keramik warna abu-abu dengan motif tertentu. Tidak perlu motif yang terlalu ramai, lantai teras dengan guratan halus dapat memberikan kesan yang lebih indah dan estetik.

Lantai teras rumah yang menggunakan warna abu-abu sebaiknya menggunakan properti yang simple dan tidak memiliki corak berlebihan agar desain rumah lebih lebih menawan.

Baca juga: Ketahui Cara Menghitung Kebutuhan Keramik Rumah di Sini!

Warna Keramik Lantai Teras Putih

Warna keramik lantai teras yang bagus seperti putih cerah ini menonjolkan kesan lembut dan adem.

Sumber: Codicer 95

Keramik berwarna putih sering digunakan sebagai interior dan eksterior rumah bergaya minimalis. Warna putih dipercaya mampu menebar ilusi ruangan menjadi lapang dan terkesan lebih clean.

Warna keramik lantai teras yang bagus seperti putih cerah ini menonjolkan kesan lembut dan adem, sehingga kamu dan anggota keluarga merasa lebih nyaman ketika bersantai di teras rumah.

Meskipun perawatannya sedikit ekstra, tapi keunggulan dari penggunaan keramik warna putih ini dapat dipadukan dengan dinding berwarna apa pun.

Jika cat dinding dan lantai teras memiliki warna yang sama, sebaiknya kamu memilih warna cokelat muda untuk kursi, meja, dan dekorasi agar hunian terkesan segar dan cerah.

Solusi lain bila kamu tidak menyukai keramik lantai teras berwarna putih polos, kamu bisa menggunakan warna putih yang memiliki motif papan catur, segitiga, garis, dan lain sebagainya.

Warna Keramik Lantai Teras Hitam

Keramik lantai teras warna hitam memberi kesan kuat, elegan, dan tidak mudah terlihat kotor.

Sumber: OBK Lady Vilimek

Keramik lantai teras rumah warna hitam cocok digunakan untuk hunian bergaya minimalis, modern, industrial, dan kontemporer. Keramik warna hitam memberi kesan kuat, elegan, dan tidak terlihat kotor. Karena itu, keramik warna hitam sangat tepat jika digunakan pada teras depan rumah.

Biasanya, hitam dikombinasikan dengan warna lain yang sedikit terang dan kontras, sehingga dekorasi teras rumah lebih terlihat.

Baca juga: 7 Ide Model Teras Rumah Panjang yang Cocok untuk Kamu

Warna Keramik Lantai Teras Cokelat

Sumber: Paradyz

Selain warna-warna di atas, keramik lantai teras yang bagus, yakni cokelat. Warna ini juga memberi kesan hangat dan tenang, sehingga kamu, anggota keluarga, atau tamu merasa lebih nyaman bila berada di teras.

Terlebih lagi, warna cokelat cukup netral dan mudah dipadukan dengan interior lainnya. Bahkan, keramik cokelat ini bisa dipadukan dengan beragam warna cat dinding rumah, ya.

Jika kamu menginginkan teras tampak klasik, elegan, serta alami, pilihlah keramik warna cokelat yang menyerupai kayu. Tidak harus bermotif kayu, karena warna cokelat sendiri sudah memberikan efek nuansa alami.

Keramik warna cokelat juga dapat mengaburkan noda, sehingga jika ada debu serta kotoran tidak akan terlalu terlihat. Namun, karena keramik ini digunakan pada bagian teras, pilihlah keramik yang memiliki tekstur sedikit kasar sehingga tidak licin jika terkena air.

Warna Keramik Lantai Teras Hijau

Sumber: Patio Tile Cleaning

Selanjutnya ada warna keramik lantai teras yang bagus yaitu hijau. Warna keramik yang satu ini layak kamu jadikan pelengkap keindahan rumah kamu, lho!

Ternyata warna hijau terinspirasi dari alam sehingga penggunaan keramik lantai teras warna ini memberi kesan cerah, ceria, dan fresh.

Baca juga: 7 Ide Motif Granit Lantai untuk Hunian yang Mewah dan Menawan

Warna Keramik Lantai Teras Merah Bata

Sumber: Paradyz

Warna keramik lantai teras selanjutnya yaitu merah bata. Pilihan warna merah bata ini sangat cocok diaplikasikan pada lantai teras rumahmu.

Warnanya yang menyerupai tanah memberikan kesan gaya rumah rustic yang kental. Perpaduan lis abu-abu dari acian dan semen membuat kesan rustic semakin terasa. Pastikan kamu menggunakan keramik warna merah bata ini pada teras yang memiliki akses cahaya yang banyak agar tampilan teras rumahmu tidak terlihat suram.

Hal Penting yang Perlu Dipertimbangkan Saat Memilih Keramik Teras

Kamu harus mempertimbangkan beberapa aspek penting sebelum memilih keramik lantai teras yang sesuai dengan model teras rumahmu. Yuk, simak hal-hal tersebut di bawah ini!

Derajat Porositas

Pada umumnya, teras rumah memang terletak di depan rumah. Sabaiknya lantai teras rumah menggunakan derajat porositas rendah agar air yang menyerap menjadi lebih sedikit dan lebih tahan dengan perubahan cuaca serta goresan.

Ketebalan dan Ukuran Keramik

Semakin tebal keramik, ketahanannya pun makin kuat. Umumnya, rata-rata ketebalan keramik khusus untuk bagian luar ruangan yaitu 10 mm. Namun, tidak jarang juga ketebalan keramik mencapai 20 mm. Semakin tebal sebuah keramik, kamu akan makin mudah dalam memasangnya.

Keramik yang sering ditemukan di pasaran berukuran 30 cm x 30 cm, 40 cm x 40 cm, 60 cm x 60 cm, hingga 100 cm x 100 cm. Memang tidak ada standarisasi ukuran keramik lantai teras, kamu bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan atau luas dari teras rumahmu.

Jadi, sebelum membeli keramik lantai teras, pastikan kamu sudah menghitung luas teras terlebih dahulu, ya. Setelah itu, barulah menentukan ukuran keramik yang sesuai dan memilih motif atau warna yang bisa dipadukan sesuai dengan konsep rumahmu.

Apabila total kebutuhan keramik dan harganya sudah kamu ketahui, kamu bisa menghitung biaya pemasangannya beserta material pendukung dalam proses pemasangannya, sebab keramik harus dipasang oleh tenaga ahli, terlatih, dan profesional.

Pilih Material Keramik Anti Licin

Pertimbangan yang selanjutnya adalah memilih jenis keramik anti slip yang memiliki permukaan agak kasar. Pemilihan jenis keramik anti slip ini demi keamanan dan kenyamanan kamu dan anggota keluarga serta orang yang berkunjung ke rumahmu.

Pemilihan Warna Keramik

Untuk mendapatkan kesan teras yang sejuk, kamu bisa memadukan beberapa warna keramik, misalnya memasang keramik warna light grey dengan abu-abu tua.

Supaya kombinasi warna lantai dan dinding rumah terlihat seimbang, kamu bisa menentukan warna keramik lantai sesuai dengan warna dinding teras, lho! Perpaduan yang pas antara warna lantai dengan dinding teras membuat rumahmu tidak terkesan norak.

Pemilihan Motif atau Corak Keramik

Selain menentukan warna, hal selanjutnya yang perlu kamu perhatikan saat memilih keramik adalah motif dan corak dari keramik tersebut. Saat ini sudah tersedia banyak motif dan corak keramik yang bisa kamu pilih sesuai dengan seleramu.

Supaya mudah dikombinasikan dan hasilnya bagus, kamu dapat memilih keramik dengan motif yang polos, tapi jika ingin memberi kesan menarik, pilihlah keramik dengan motif yang sesuai dengan konsep hunianmu.

Jika kamu sudah menentukan warna keramik lantai yang bagus untuk hunianmu, sekarang saatnya untuk kamu memanggil tukang terlatih dan profesional dari Kanggo untuk melakukan pekerjaan pemasangan menggunakan layanan pasang keramik yang mereka miliki. Dengan adanya aplikasi Kanggo, kini cari tukang yang terlatih dan profesional akan semakin mudah, tinggal klik, besok tukang pasti datang. Nikmati pengalaman dan kemudahan mengerjakan pekerjaan bangunan tanpa khawatir kehilangan waktu dengan keluarga di rumah bersama Kanggo. Yuk, unduh di PlayStore atau App Store sekarang!


Posted

in

by

Tags: